SEKAPUR SIRIH

KH. Much. Imam Chambali

KH. Much. Imam Chambali

“Sabar itu indah, ikhlas itu mujarab, istiqomah itu karomah”

Puji syukur atas nikmat dan karunia Allah Swt, Dzat yang Maha Penyayang, Dzat yang Maha Pengampun yag mana selalu merengkuh dan membuka pintu ampunan bagi hamba yang bersungguh-sungguh bertaubat kepada-Nya. Sholawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada junjungan kita semua, kekasih Allah yakni baginda Rasulullah Saw. Tak lupa juga kepada keluarganya, para sahabatnya, dan seluruh umatnya. Semoga kelak mendapat syafaat beliau di hari akhir nanti, Aamiin yaa Rabbal’aalamiin.

Pembuatan website Dana Sosial Al-Jihad Surabaya dimaksudkan untuk memperkenalkan DASA Sebagai badan pengumpul, pengelola dan penyalur zakat, infaq, shodaqoh dan wakaf (ZISWAF) secara luas kepada masyarakat. Adapun website ini sebagai media informasi dan komunikasi antara lembaga DASA Al-Jihad dengan donatur hingga para jama’ah yang memiliki kepedulian, konstribusi dan tanggung jawab dalam memajukan perkembangan dan pemberdayaan Panti Asuhan Yatim Piatu dan fakir miskin.

Dengan adanya website ini diharapkan para donatur dan para jama’ah dapat bergabung dalam meningkatan kualitas pendidikan islam, dakwah sosial keagamaan dan  pengembangan Fasilitas Keagamaan. Semoga kita selalu dalam bimbingan-Nya serta diberi kekuatan, kesehatan dan kemampuan daalam mengemban amanah yang menunjang peningkatan kualitas dan kemandirian umat. Al-Fatihah..

Dr. KH. M. Sukron Djazilan Badri, M.Ag

“Memberi Tidak Akan Mengurangi”

Hamdan wa Syukron Lillah. Segala puji bagi Allah Swt, Dzat yang Maha Cinta yang cinta-Nya luas tak terhingga dan tak ada bandingannya. Allah Swt, Dzat yang Maha Pengampun yang mana selalu merengkuh dan membuka pintu ampunan bagi hamba yang bersungguh-sungguh bertaubat kepada-Nya. Untaian sholawat serta salam semoga selalu terlimpah curahkan kepada junjungan kita semua, teladan kita semua, serta merupakan manusia terbaik, kekasih Allah yakni baginda Rasulullah Saw. Tak lupa juga kepada keluarganya, para sahabatnya, dan seluruh umatnya semoga kelak mendapat syafaat beliau di hari akhir nanti, aamiin yaa Rabbal’aalamiin.

Allah menganjurkan kepada umat-Nya untuk menyisihkan sebagian harta guna disedekahkan. Dikarenakan dalam harta tersebut terdapat hak orang lain. Demi kemudahan akses infaq dan sedekah, Dana Sosial Al-Jihad hadir sebagai penghubung antara pemberi donasi dan penerima. Sesuai dengan visi misi DASA, donasi yang anda titipkan nantinya akan kami salurkan pada orang yang berhak menerima.

Semangat anda dalam sedekah, infaq, shodaqoh maupun wakaf merupakan awal baru yang baik dalam menunjang peningkatan kualitas umat. Usaha anda dalam memulai beramal baik ini adalah sebuah kontribusi atau keikutsertaan berjuang menegakkan agama islam. Semoga niat baik donatur dan jamaah sekalian diijabah Allah SWT, Amin..

Dr. KH. M. Sukron Djazilan Badri, M.Ag